kunai

Praktikum IPA - Uji Karbohidrat

                                                             UJI KARBOHIDRAT

A.     TUJUAN PENGAMATAN

Mengidentifikasi bahan makanan yang mengandung karbohidrat.

B.      ALAT DAN BAHAN

Alat dan bahan yang digunakan untuk menguji karbohidrat adalah:

1. Kertas nasi

2. Pipet

3. Kalium Iodide 0,1 M 10 mL

4. Pisang

5. Telur rebus (bagian putihnya)

6. Tahu putih

7. Margarin

8. Tempe

9. Roti

10.  Telur dadar

11.  Tape singkong

12.  Nasi

13.  Tepung terigu

14.  Kuning telur rebus

15.  Susu bubuk

16.  Ubi rebus

17.  Wortel

18.  Ayam mentah

C.     LANDASAN TEORI

Karbohidrat merupakan senyawa karbon, Hidrogen dan Oksigen yang memiliki perbandingan 2:1 (Poedjadi,1994). Karbohidrat di bagi menjadi monosakarida, oligosakarida dan polisakarida. . Monosakarida merupakan karbohidrat yang paling sederhana, contohnya adalah glukosa, fruktosa dan galaktosa. Disakarida merupakan senyawa yang tersusun atas dua molekul monosakarida, sedangkan polisakarida adalah senyawa yang tersusun atas banyak molekul monosakarida (glukosa). Aldehida (-CHO) dan keton (=CO) merupakan gugus fungsi yang terdapat pada karbohidrat. Senyawa ini juga mengandung banyak gugus hidroksil (-OH). Monosakarida merupakan karbohidrat sederhana dalam arti molekul terdiri dari beberapa atom C tidak diuraikan dengan cara hidrolisis. Analisis karbohidrat  dapat dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Salah satu metode analisis untuk mengetahui adanya glikogen pada bahan pangan sederhana dengan menggunakan  uji iodin, jika ditetetesi maka akan berubah menjadi warna biru, dekstin membentuk warna merah keunguan, dan glikogen akan warna merah kecoklatan. Hal tersebut  yang melatar belakangi dilakukannya penelitian karbohidrat -glikogen iodin sebanyak satu tetes dan diamati  perubahan warna yang terjadi (Suarsana et al ,2006).

D.     PROSEDUR PERCOBAAN

1.     Semua pengamatan harus dicatat dan atau digambar langsung dalam lembar kerja yang diperuntukkan bagi percobaan ini

2.     Susun semua makanan dan beri nama bahan-bahan makanan yang akan diuji diatas piring plastik

3.     Tetesi satu-persatu bahan makanan dengan dua sampai tiga tetes larutan yodium dalam KI/lugol. Perhatikan dan catat perubahan warna pada bagian makanan yang ditetesi larutan yodium. Catatlah bahan yang diuji manakah yang menunjukkan warna ungu-biru setelah ditetesi larutan yodium

4.     Catat semua hasil pengamatan ke dalam lembar kerja dan buatlah kesimpulan tentang zat-zat manakah yang mengandung amilum

E.      HASIL PENGAMATAN

Tabel 1.1 Hasil Pengamatan Uji Karbohidrat

 

No

 

Bahan Makanan

Warna

 

Keterangan

Sebelum diberi

yodium

Sesudah diberi

yodium

1

Ubi rebus

Kuning

Hitam

Karbohidrat

2

Wortel

Orange

Orange

Tidak karbohidrat

3

Nasi

Putih

Hitam

Karbohidrat

4

Susu bubuk

Putih

Kuning

Tidak karbohidrat

5

Tahu putih

Putih

Kuning

Tidak karbohidrat

6

Tempe

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

7

Telur rebus (bagian putih)

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

8

Pisang

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

9

Roti

Putih

Hitam

Karbohidrat

10

Margarin

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

11

Tepung terigu

Putih

Hitam

Karbohidrat

12

Ayam mentah

Orange

Orange

Tidak karbohidrat

13

Telur goreng

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

14

Tape singkong

Kuning

Hitam

Karbohidrat

15

Kunig telur

Kuning

Kuning

Tidak karbohidrat

 

F.  PERTANYAAN

1)    Apa itu karbohidat sederhana?

Jawab :  karbohidrat sederhana  adalah karbohidrat yang molekulnya sederhana terdiri dari satu 

atau dua molekul gula dan ditemukan dalam makanan seperti buah—buahan , gula, madu dsb.

2)    Apa  fungsi karbohidrat pada tubuh manusia?

Jawab : Karbohidarat berfungsi sebagai sumber energi utama untuk tubuh memasok energi 

ke sel, jaringan dan organ

 

G.     PEMBAHASAN

Karbohidrat merupakan senyawa yang berfungsi sebagai sumber energi bagi tubuh dalam melakukan setiap aktivitasnya. Karbohidrat merupakan komponen bahan makanan yang penting dan merupakan sumber energi utama (Rohman, 2013). Karbohidrat merupakan senyawa karbon yang banyak dijumpai di alam terutama sebagai penyusun utama jaringan tumbuh-tumbuhan (Estien, 2005).

Berdasarkan praktikum yang dilakukan menggunakan larutan iodium yang berfungsi sebagai indikator menguji kandungan karbohidrat pada makanan. Apabila ditetesi pada makanan yang mengandung karbohidrat, maka makanan tersebut berubah warna. Pada praktikum makanan yang diuji cobakan makanan yang berubah menjadi hitam setelah ditetesi iodin adalah ubi rebus, nasi, roti, dan tape singkong. Hal ini menunjukkan bahwa makanan tersebut mengandung karbohidrat kompleks. Kabohdirat kompleks disebut juga pati atau amilum yang tidak larut dalam air berwujud putih, tawar, dan tidak berbau. Pati atau amilum tersusun dari dua macam karbohidrat, yaitu amilosa dan amilopektin. Amilosa memberikan sifat keras, sedangkan amilopektin menyebabkan sifat lengket. Menurut Rosmawati (2013) amilosa memberika warna ungu pekat pada tes iodin sedangkan amiolpektin tidak bereaksi. Sehingga makanan yang berubah menjadi hitam atau ungu pekat yang diuji cobakan bisa termasuk ke dalam kelompok amilosa karena cirinya tersebut. Tetapi pada tabel hasil pengamatan makanan susu bubuk berubah menjadi warna kuning, berdasarkan artikel kesehatan, susu mengandung karbohidrat berbentuk laktosa dan bahan makanan pisang juga termasuk mengandung karbohidrat tinggi. Hal ini selaras dengan penelitian Mustakin & Mulyati (2019) bahwa prinsip dari pengujian iodin yaitu karbohidrat golongan polisakarida akan memberikan reaksi dengan larutan iodin memberikan warna spesifik bergantung jenis karbohidatnya. Dan bahan makanan yang lain yang tidak berubah warnanya terdapat megandung karbohidrat akan tetapi berjumlah sedikit dan tidak mendominasi.

 

H.     KESIMPULAN

Bahan makanan yang mengandung karbohidrat setelah diuji dengan reagen iodin adalah ubi rebus, nasi, roti, dan tape singkong.

 

I.       DAFTAR PUSTAKA

Estien, Yazid, dkk. 2006. Penuntun Praktikum Biokimia untuk Mahasiswa Analisis. Yogyakarta: CV. Andi Offset

Mustkain, F & Mulyati, M.,T. (2019). Analisis Kandungan Glikogen pada Hati, Otot, dan Otak Hewan. Canrea Journal. Vol. 2 (2) Desember 2019

Poediaji, A. 1994.  Dasar-Dasar Biokimia. Jakarta: Erlangga

Rosmawati, T. 2013. Isolasi Kapang Pendegradasi Amilum pada Ampas Sagu (Metroxylon sago) Secara In Vitro. Jurnal Biologi Science & Education. Vol. 2 No 1 Edisi Jan-Jun 2013

Rumanta, M. (2019). Praktikum IPA di SD. Jakarta: PT. Prata Sejati Mandiri.

Rohman, Abdul. 2013. Analisis Komponen Makanan. Yogyakarta: Graha Ilmu

Suarsana, I. N., I. A. Gusti, A. Suartini, dan U. H. Iwan. 2005. Pengaruh yoghurt terhadap kadar koleterol total dan profil lipoprotein serum kelinci. Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Udayana Kampus Unud Bukit Jimbaran, Bali

J.   KESULITAN YANG DIALAMI

Kesulitan dalam percobaan praktikum ini yaitu menentukan warna yang pas pada setiap bahan 

makanan yang ditetesi reagen

K. FOTO/DOKUMENTASI PERCOBAAN














Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Praktikum IPA - Uji Karbohidrat"

Posting Komentar